-->

Media Infomasi Seputar Batu Akik

Cara Merawat Batu Akik yang Baik dan Benar

Cara Merawat Batu Akik - Akhir-akhir ini, batu akik menjadi salahsatu komoditi usaha yang cukup menjanjikan. Selain karena menjamurnya para kolektor batu permata akik diberbagai daerah, peran para penambang dan penjual pun membuat semakin banyak orang yang penasaran akan keindahan batu-batu tersebut. Bahkan, ada beberapa kepala daerah yang ingin menyelenggarakan festival khusus batu akik. Namun, tidak semua orang mengerti tentang batu akik, terlebih mengenai cara perawatannya. Lalu, bagaimana sebenarnya cara merawat batu akik yang baik dan benar? Berikut ulasannya.


Sebenarnya, cara merawat batu akik adalah sesuatu yang mudah. Yang perlu dilakukan adalah menghindari beberapa hal yang mungkin dapat membuat batu menjadi retak, berubah warna ataupun pecah dan hilang keindahannya


Cara Merawat Batu Akik yang Baik dan Benar

[1.] Hindari dari sinar matahari
Sebagian jenis batu akik benar-benar anti dengan panas. Bahkan, jika batu akik tersebut terkena panas dalam waktu yang lama, maka yang terjadi adalah kerusakan fatal seperti retak dan memudarnya warna. Oleh karena itu, jika Anda ingin mengeringkan batu akik setelah mencucinya, gunakanlah handuk kering dan jangan dijemur.

[2.] Hindari Mecuci dengan air panas
Seperti poin pertama, air panas juga salahsatu faktor yang dapat membuat batu akik cepat rusak. Walaupun ada sebagian batu yang dapat dicuci dengan air hangat (bukan panas), namun alangkah lebih baik untuk tetap menggunakan air bersuhu normal. Apalagi jika Anda tidak mengetahui jenis-jenis mana yang tahan terhadap suhu panas.

[3.] Mencuci dengan air sabun
Agar batu akik tetap mengkilat dan warnanya tidak mudah pudar, Anda harus rajin untuk mebersihkannya. Salahsatunya adalah dengan mencuci menggunakan sabun, setelah itu mengeringkannya menggunakan handuk kering secara merata. Namun yang perlu diperhatikan, Anda tidak boleh menggunakan bahan sabun berupa pemutih yang pada umumnya dapat menimbulkan panas.

[4.] Gunakan Alumunium Foil
Sebagian ahli dalam batu akik melarang membersihkan dan merawat batu akik menggunakan air. Namun jangan khawatir, karena Anda dapat menggunakan alumunium foil sebagai alat pembersih yang sangat efektif. Alumunium foil sendiri dapat ditemukan dibungkus-bungkus rokok.

[5.] Handuk dan sikat
Gunakanlah handuk yang lembut agar tidak melukai dan membuat permukaan batu menjadi cacat. Selain itu, jika Anda mengalami kesulitan dalam membersihkan sela-sela batu akik, Anda dapat menggunakan sikat ataupun kipas pengering.

[6.] Hindari dari debu
Biasanya, batu akik menjadi kusam dan terasa kasar jika sering terkena debu. Oleh karena itu, hindari tempat-tempat berdebu sebagai penyimpanan. Atau Anda pun bisa menggunakan kain untuk membungkus batu akik, baik itu sudah diikat atau belum.

[7.] Gunakan handuk dari kulit
Menggunakan handuk dari kulit untuk membersihkan batu akik dapat membuat batu tampak lebih cemerlang. Bahkan, dalam keadaan tertentu batu akik dapat berubah warna menjadi warna aslinya.  

Kesimpulan
Setelah mengetahui cara merawat batu akik yang baik dan benar, tentunya Anda harus mempraktekkannya agar tahu bagaimana hasil yang didapat. Selain itu, sebagai seorang pecinta batu akik atau gemslover, sudah sepantasnya untuk menjaga setiap koleksi. Apalagi jika Anda menginkan batu akik tersebut memiliki harga yang jauh lebih mahal dari sebelumnya.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cara Merawat Batu Akik yang Baik dan Benar